Kuatkan Budaya Kerja, Bappeda Parepare Semangat Berinovasi

INSIDENNEWS.com, PAREPARE– Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Parepare siap menguatkan Budaya Kerja di lingkungan kantornya.

Komitmen ini menindak lanjuti Pembinaan Budaya Kerja lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare yang diadakan di Makassar.

Kepala Bappeda Kota Parepare, Samsuddin Taha, yang diwakili Sekretaris Bappeda Parepare, Zulkarnaen Nasrun, memimpin Sosialisasi Budaya Kerja di ruang rapat Bappeda Parepare, Selasa (29/6/2021).

“ Sosialisasi ini merupakan tindak lanjut dari Pembinaan Budaya Kerja di Makassar. Jadi kami menggali nilai-nilai budaya kerja di lingkup Bappeda,” ungkap Zulkarnaen.

Selain melakukan sosialisasi, pertemuan itu juga membahas penetapan nilai budaya kerja, penetapan indikator, dan penyusunan akronim nilai budaya kerja. Menyusul setelah itu adalah penyusunan rencana tindak lanjut atau rencana aksi, persiapan yel-yel, dan terakhir adalah pembuatan SK Tim Budaya Kerja SKPD.

“ Hasil dari pertemuan adalah pembentukan kelompok budaya kerja lingkup Bappeda Kota Parepare,” kata Zulkarnaen.

Dalam arahannya saat kegiatan Pembinaan Budaya Kerja di Makassar, Wali Kota Parepare Dr HM Taufan Pawe mengemukakan, budaya kerja Pemerintah sudah ada yang bisa dilihat hasilnya, yakni kinerja Pemerintah Kota Parepare telah mendapatkan penghargaan.

” Yang perlu dilakukan sekarang adalah mensinergikan semua budaya kerja itu dan menyepakati secara formal,” pesan Wali Kota Taufan Pawe.

Taufan menekankan, selayaknya inovasi tidak lagi lahir dari arahan Wali Kota tapi sudah menjadi inisiatif dari pegawai. “Oleh karenanya, inovasi perlu menjadi budaya disertai kemampuan dalam memanfaatkan IT,” ingat Taufan. (*/7ar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *