Mudahkan Masyarakat Ditengah Pandemi, Polres Parepare Luncurkan Inovasi, STNK Stay At Home Service

INSIDENNEWS.com, PAREPARE– Ditengah Pandemi Covid-19, Kepolisian Resor (Polres) Kota Parepare, menggelar Launching STNK Stay At Home Service, di Gedung Baruga Pratistha Polres Parepare, Jalan Andi Mappatola, Kelurahan Ujung Baru, Kecamatan Soreang, Kota Parepare Sulawesi Selatan, Kamis (24/12/2020).

Kegiatan yang digelar Polres Parepare, dengan mengikuti Protokol Kesehatan (Protkes), bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam kepengurusan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) ditengah Pandemi.

Dalam kesempatan itu, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Kota Parepare, AKBP Wlly Abdillah mengatakan, terobosan Polres Parepare ini, untuk memudahkan warga dalam pengurusan STNK.

“Apalagi saat ini kita masih di masa pandemi Virus Corona (Covid-19), sehingga kami memberikan pelayanan untuk menghindari adanya kerumunan saat akan melakukan pengurusan STNK,”ucapnya.

Selain itu, ia menambahkan, Inovasi Polres Parepare ini, akan sangat membantu warga yang ingin mengurus STNK, dan pada kepengurusan itu akan melibatkan Bhabinkamtibmas yang akan mengunjungi rumah warga.

“Kita akan memberikan data, kepada Bhabinkamtibmas, untuk kemudian mengunjungi rumah warga yang ingin mengurus STNK dan membayar pajak sampai kepengurusan itu selesai. Jadi warga hanya menunggu di rumahnya, kita yang uruskan STNK dan pajak kendaraannya,”ujarnya.

Tak hanya itu, AKBP Wlly Abdillah mengimbau masyarakat agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan, dengan 4 M. Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, dan Juga Menghindari Kerumunan,”imbaunya.(*/7ar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *