Usai Melaksanakan Teritorial di Wilayah Papua, Personel Kodim 1405/Mlts Disambut Baik, Dandim 1405/Mlts

INSIDENNEWS.com, PAREPARE– Personel dari Satuan Tugas Teritorial di wilayah Papua kodam XVII/Cenderawasih telah kembali, usai bertugas Teritorial, di Wilayah Papua.

Komando Distrik Militer (Kodim) 1405/mlts, menggelar Upacara penerimaan Personel, yang dipimpin Dandim 1405/Mlts, Letkol Czi Arianto Wibowo, di Makodim 1405/mlts, Jalan Jenderal Ahmad Yani Kilometer 4, Kelurahan Lapadde, Kecamatan Ujung, kota parepare Sulawesi Selatan, Senin (11/01/2021).

Dandim 1405/mlts, Letkol Czi Arianto Wibowo dalam sambutannya mengatakan, prajurit yang bertugas Teritorial di wilayah Papua, merupakan tugas yang mulia sebagai prajurit.

“Tugas pokok prajurit sebenarnya ada dua, yaitu melaksanakan Operasi Militer (OMP) dan Operasi Militer Selain Perang (OMSP),” ucap Letkol Czi Arianto Wibowo sembari memberikan arahan kepada prajurit yang baru saja kembali dari bertugas Teritorial diwilayah Papua.

Selain itu, Letkol Czi Arianto Wibowo, juga mengucapkan selamat atas kembalinya satuan Kodim 1405/Mlts.

“Terimakasih dan selamat datang kembali kepada rekan Personel ke Kesatuan, yang usai melaksanakan Tugas Teritorial di wilayah Papua kodam XVII/Cenderawasih, dan segera menyesuaikan di wilayah masing-masing, untuk melaksanakan tugas kembali di Satuan Kodim 1405/Mlts,”ujarnya.(dal/7ar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *