Taufan Pawe Lantik Pejabat Administrasi dan Kepala Sekolah

INSIDENNEWS.com, Parepare– Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, melantik sejumlah pejabat administrasi dan tugas tambahan sebagai Kepala Sekolah di lingkungan pemerintahannya.

Pelantikan dan pengambilan sumpah itu disaksikan Wakil Wali Kota Pangerang Rahim dan Plt Sekda Husni Syam, serta sejumlah Kepala SKPD, digelar di Auditorium Bj Habibie, Sabtu (2/9/2023).

Kesempatan itu, Taufan Pawe menyampaikan, mutasi jabatan adalah salah satu upaya penyegaran bagi pejabat, sedangkan promosi jabatan adalah salah satu bentuk penghargaan yang diberikan pemerintah kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang telah memenuhi berbagai persyaratan tertentu.

“Selalu saya tekankan bahwa, jabatan bukanlah hak, akan tetapi merupakan penilaian dan amanat dari pemerintah yang berisi serangkaian tugas dan tanggung jawab yang harus dilakukan dan dipertanggungjawabkan,” ungkapnya.

Menurutnya, dalam rangka penyelenggaraan pendidikan diperlukan kepala sekolah yang visioner, dapat membawa perubahan besar dan berinovasi dalam membangun Sumber Daya Manusia yang berkualitas.

“Untuk mencetak generasi muda yang unggul ditentukan oleh faktor kemampuan kepala sekolah bersama guru, pengawas, dan orang tua siswa, sehingga kesiapan pimpinan sekolah dan guru dapat mensukseskan pendidikan dasar,” kata Taufan Pawe.

Walikota berlatar belakang doktor hukum ini menjelaskan, saat ini tuntutan masyarakat terhadap peningkatan kualitas kinerja kepala sekolah bertambah besar dan semakin kompleks.(*rjo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *