Pemuda Jaya/Dilla (PAJADI) Gelar Kampanye Bersama di Lembang, AJB Serukan Persatuan

INSIDENNEWS.com, PINRANG– Pemuda Jaya/Dilla (PAJADI) mengadakan kampanye terbatas bersama tim relawan di Desa Binanga Karaeng (Salopi), Kecamatan Lembang. Acara ini dihadiri oleh calon Bupati Pinrang nomor urut 1, Ahmad Jaya Baramuli, serta ribuan masyarakat dan pemuda dari Kecamatan Lembang yang sangat antusias, Minggu (13/10/2024).

Apandi, penyelenggara kegiatan, mengawali sambutannya dengan mengucapkan terima kasih kepada pemuda dan masyarakat Kecamatan Lembang atas partisipasi mereka dalam kampanye ini. Sebagai juru bicara pemuda, Apandi menegaskan bahwa keterlibatan pemuda dalam mendukung pasangan JADI (Ahmad Jaya Baramuli-Abdillah Nasir) adalah bentuk kesadaran kolektif terhadap kekecewaan atas pemerintahan sebelumnya.

“Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Pinrang pada tahun 2023 hanya mencapai 2,18%, menempatkan Pinrang di urutan ketiga dari bawah setelah Jeneponto dan Wajo,” ungkap Apandi dalam pidatonya. Ia juga menyoroti kondisi infrastruktur jalan di Kecamatan Lembang yang dinilai jauh dari memadai, meski telah dijanjikan rampung dalam dua tahun sesuai visi-misi kampanye tahun 2018 lalu.

Apandi menegaskan bahwa Pemuda Jaya/Dilla melihat pasangan JADI bukan sekadar calon bupati, tetapi sebagai simbol perubahan. “Kami yakin di bawah pasangan JADI, perubahan menuju Pinrang bangkit dan berjaya dapat tercapai,” ujarnya penuh semangat.

Di akhir pidatonya, Apandi meminta maaf jika terdapat kekurangan dalam pelaksanaan kampanye tertutup tersebut dan menutup dengan pekikan yel-yel, “JADI Menang, Menang, Menang!”

Kampanye tertutup ini juga dihadiri oleh Ketua Koalisi Partai H. Alimuddin Budung dan Ketua Tim Pemenangan A. Mappayukki.

Dalam pidatonya, Ahmad Jaya Baramuli menyerukan agar masyarakat Lembang bersatu dan memanfaatkan kesempatan ini. “Sudah saatnya kita bersatu, karena kapan lagi ada putra berdarah Lembang yang ikut dalam kontestasi Pilkada. Mari kita tunjukkan Lembang bersatu menuju Pinrang bangkit dan berjaya,” serunya kepada masyarakat yang hadir.

Acara kampanye ini menambah momentum bagi pasangan JADI yang terus mendapatkan dukungan dari berbagai elemen masyarakat dalam Pilkada Pinrang 2024. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *