Melalui Edukasi Keuangan Pemkot Parepare Harap OJK Terus Tingkatkan Literasi Penggerak Ekonomi

INSIDENNEWS.com,PAREPARE–Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulselbar menggelar edukasi keuangan, di ruang Auditorium BJ Habibie, Kompleks Rujab Wali Kota Parepare, Selasa (23/7/2024).

Kegiatan dibuka oleh Pj. Walikota Parepare, Akbar Ali yang diwakili Asisten II Pemkot, Ardian Asyraq dan dihadiri para ASN, pelaku UMKM dan sejumlah komunitas se-Kota Parepare.

Dalam sambutannya, Asisten II Pemkot Parepare, Ardian Asyraq, mengatakan, kegiatan yang digagas OJK tersebut, menjadi wadah konsultasi dan diskusi bagi masyarakat, terkait peningkatan wawasan literasi keuangan.

“Apa lagi, melek literasi keuangan menjadi pondasi kuat bagi tiap individu masyarakat kita, agar tidak mudah terpengaruh rumor dan iming-iming penawaran produk yang tinggi risikonya,”katanya.

Dia menambahkan, melalui kegiatan edukasi yang telah dua hari dilakukan ini, menjadikan OJK sebagai pusat informasi valid, dari sisi pengaduan masyarakat sebagai konsumen layanan jasa keuangan.

“Besar harapan saya, OJK ini tetap sigap dalam langkah dan upaya meningkatkan literasi dan inklusi keuangan, yang nantinya dapat menjadi penggerak ekonomi dan program melek keuangan di masyarakat,”jelasnya.

Sementara, Analis Kantor OJK Sulselbar, Meilthon Purba, mengatakan, edukasi keuangan merupakan kunci dalam mewujudkan masyarakat yang mandiri, dan sejahtera dalam pengelolaan finansial.

“Kami berharap, usai kegiatan ini peserta bisa benar-benar menerapkan ilmu dan pengetahuan yang telah diperoleh,”tandasnya.

*Jer

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *