Paslon Ahmad Jaya Baramuli dan Abdillah Natsir Tawarkan Program Smart Internet Untuk Peningkatan Daerah

INSIDENNEWS.com, PAREPARE– Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Pinrang, Ahmad Jaya Baramuli dan Abdillah Natsir, terus menggaungkan program unggulan mereka yang berfokus pada peningkatan daerah. Salah satu program andalan dari pasangan JADI adalah “Smart Internet”, yang dirancang untuk mendukung masyarakat Pinrang di era digitalisasi ini.

Program Smart Internet yang ditawarkan oleh pasangan JADI bertujuan untuk menjadikan akses internet sebagai kebutuhan dasar, bukan lagi sebagai kemewahan. “Di era digital seperti sekarang ini, internet adalah kebutuhan mendasar, terutama untuk pendidikan dan pengembangan diri,” ungkap Ahmad Jaya Baramuli dalam salah satu kampanyenya.

Program ini akan diwujudkan melalui peningkatan akses internet cepat dan gratis di seluruh instansi pendidikan, guna mendukung proses belajar mengajar secara lebih efektif dan efisien. Selain itu, akses internet gratis juga akan disediakan di berbagai fasilitas publik dan pusat keramaian, sehingga seluruh masyarakat dapat memanfaatkannya.

Untuk mengantisipasi dampak negatif dari penggunaan internet, pasangan JADI juga telah menyiapkan strategi berupa pelatihan literasi digital dan keamanan online bagi masyarakat. Tujuannya adalah agar masyarakat dapat menggunakan internet secara bijak dan aman.

Tak hanya itu, pasangan ini juga berencana untuk menghadirkan portal belajar online khusus yang berisi materi pendidikan dan pengembangan soft skill. Portal ini diharapkan dapat membantu pelajar dan masyarakat umum dalam mengakses sumber daya edukatif secara mudah dan terjangkau.

Program Smart Internet ini menjadi salah satu solusi unggulan yang ditawarkan oleh pasangan JADI dalam rangka meningkatkan kualitas hidup dan pendidikan di Kabupaten Pinrang, seiring dengan kemajuan teknologi yang semakin pesat.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *