Kunjungi Lokasi Diklat TNI-AL, Bupati Pinrang: Bangga, Pinrang Jadi Lokasi Pendidikan TNI-AL

INSIDENNEWS.com, PINRANG– Lokasi Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Dikmaba dan Dikmata Prajurit TNI AL angkatan 42 TA 2022 di Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang. Mendapat kunjungan dari Bupati Pinrang, H Andi Irwan Hamid, Jumat (10/06/2022).

Dalam kunjungannya, Bupati Pinrang, H Andi Irwan Hamid yang didampingi Komandan Kodim (Dandim) 1404/Pinrang, Letkol Inf Aris Barunawan.

Pada kesempatan itu, Andi Irwan Hamid mengatakan, Pemerintah Kabupaten Pinrang tentu sangat bangga, karena Kabupaten Pinrang dipilih sebagai lokasi pendidikan para prajurit TNI Angkatan Laut.

” Tentu kami sangat bangga, dan saya berharap pelaksanaan pendidikan dan pelatihan ini berjalan lancar, sehingga menghasilkan prajurit TNI Angkatan Laut yang tangguh, “ujarnya.

Dalam kunjungan Bupati Pinrang, H Andi Irwan Hamid, disambut oleh Komandan Satuan Pendidikan (Satdik) 2 Makassar, Kolonel Laut Teddy Barata yang didampingi Wakil Komandan Satdik 2 Makassar, Kolonel Marinir Arif Prasetyo.

Selain itu, kunjungan Bupati Pinrang dilokasi Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Dikmaba dan Dikmata Prajurit TNI AL, tentu disambut hangat oleh para prajurit TNI dengan yel-yel khas prajurit, itu sebagai bentuk penghormatan.(*/7ar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *